Minggu, 29 Maret 2009
Jumat, 13 Maret 2009
Detik-detik menjelang Operasi
Hasil USG Ginjal kakak normal semua. Tadinya kita sempet ketakutan, karena kata dokter...anak yang terlahir tanpa iris, biasanya diikuti dengan kelainan pada ginjal (biasanya tumor pada ginjal). Duh, paniknya waktu denger gitu...tapi pas hasilnya bagus. Dokter bilang kalo kelainan pada ginjal itu biasanya ditemui pada usia 5 tahun ke bawah. Pada kasus deril yang sekarang udah usia 10 tahun, jika hasilnya normal maka Insya Allah, tidak akan ada kelainan tsb. Alhamdulillah....sekali lagi cuma itu yang bisa mama ucapin waktu denger penjelasan dokter. Mudah2an nggak ya...
Kakak cuma di suruh minum yang banyak, karena hasil tes urinenya menunjukkan bahwa banyak serpihan dinding kantong kemihnya, kalo dibiarin bisa jadi kencing batu. Akhirnya, dokter sendiri lah yang dipersilakan ngomelin kakak. Dia mau ngerti sih...sekarang tiap pagi, ada perjanjian bahwa botol minum yang diisi penuh kalo pulang harus kosong, dan kalo sampai airnya dibuang...kata dokter yang lihat cuma Allah.
Operasi pertama yang akan dimulai dengan mata kanan, akan dilaksanakan tgl 19 Maret 2009. Tadinya sempet dijadwalin kamis ini (12 Maret), kakak di suruh langsung masuk ruang rawat inap. Mama sempet bingung, kita belom siap...ditambah lagi ada surat yang belum selesai karena masih di perbaharui sama Entung (eyang kakung deril). Setelah didiskusiin ya...diundurlah. Sayangnya, dokter glaucoma yang nge-handle deril minggu depan dah cuti hamil. Katanya sih mau diganti dokter lain...jadi kecut nih.
Eyang-eyang semua, Om-Tante, kakak-adik, pakde-bude and temen2 Deril...Doain ya...sekali lagi doain deril terus, supaya semuanya berjalan lancar, operasinya sukses dan Deril cepat sembuh. Amin...
Minggu, 08 Maret 2009
AL-INSHIRAAH (KELAPANGAN)
سورة: الإنشراح
| |
1- Bukankah telah Kami lapangkan untukmu dadamu?
| أَلَمْ نَشْرَحْ لَكَ صَدْرَكَ |
2- Dan telah Kami lepaskan daripadamu beban beratmu?
| وَوَضَعْنَا عَنكَ وِزْرَكَ |
3- Yang telah menekan punggungmu?
| الَّذِي أَنقَضَ ظَهْرَكَ |
4- Dan telah Kami tinggikan bagimu sebutan kamu
| وَرَفَعْنَا لَكَ ذِكْرَكَ |
5- Maka sesungguhnya beserta kesulitan itu ada kemudahan.
| فَإِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْراً |
6- Sesungguhnya beserta kesulitan itu ada kemudahan.
| إِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْراً |
7- Maka apabila engkau telah selesai, maka tegaklah.
| فَإِذَا فَرَغْتَ فَانصَبْ |
8- Dan hanya kepada Tuhanmu, hendaklah engkau berharap.
| وَإِلَى رَبِّكَ فَارْغَبْ |
Jumat, 06 Maret 2009
Titik Terang!
Hari ini mama udah mengiyakan untuk pesan iris dan lensa sama dr. Yenny, walaupun masih bingung karena nominal yang dipegang mama belum cukup. Mama gak peduli, pokoknya apapun yang terjadi operasi harus tetap dilaksanain, pasti ada jalan keluarnya.
Tadi dr. Yenny mau ngejadwalin buat minggu depan, tapi karena belum ada kepastian hasil tes Urin dan USG, makanya di tunda. Tapi operasi harus dijadwalkan paling lambat minggu depan. Katanya setelah tes darah, paling lambat operasi harus dilaksanain 2 minggu setelah tes darah. Brarti selasa besok masih harus balik lagi ke RSCM buat USG and tunggu hasilnya, mungkin langsung dpt jadwal operasi. Duh, kasihan Darryl udah seminggu ini ga sekolah, belum lagi proses penyembuhan nanti setelah operasi brarti bisa 1 bulan lebih ga sekolah. Biarin deh, yang penting kakak sembuh, sekolah bisa nyusul...
Huuuaaaaahhh...ngantuk banget. Kayaknya perlu istirahat nih, kalo liat bantal pasti langsung pelor, tapi masih ada janji sama mama Orin buat ngasihin resep Ku-Ker pesenannya. Ga enak kalo bobo, ntar rezekinya kelewatan deh.
Rabu, 04 Maret 2009
Menunggu Kepastian....
Tapi demi Darryl, mama berusaha kuat, membesarkan hati. Walaupun tahu, perjalanan menuju detik-detik operasi bakal berat. Test demi test...yang mesti dilalui jauh lebih berat yang di alami kakak. Saking anehnya, dia kayak kelinci percobaan, dikerubutin dokter-dokter muda setiap dia diperiksa oleh dokter senior. Hampir setiap dokter yang lewat di informasikan..."sstt, aniridia nih (tdk punya iris)" sebegitu aneh kah? terus para dokter yang dibisikin itu pasti ikutan pengen lihat pake alat-alat canggih yang ada di ruangan mereka. "Maaf ya, ade...sekali lagi dilihat boleh ya?" dengan sabarnya kakak menurut. Walaupun dia harus beberapa kali duduk berdiri cuma untuk 1 pemeriksaan alat.
"aku kayak kelinci percobaan nih, ma" begitu protesnya.
"Supaya dokternya lebih tahu..." berusaha menenangkan.
Beberapa hari bolak balik RSCM setiap pagi sampe sore bener-bener bikin mama and kakak capek banget, sampe ketiduran di kereta padahal ga dapet duduk tapi rela duduk melantai aja sambil mangku kakak. Untung kakak ga pernah rewel, semangat pengen sembuh. Dia juga yang selalu ngingetin untuk pake obat tetes penurun tekanan bola matanya tiap pagi dan sore.
Semua juga penuh kemudahan...kecuali hari ini, ditipu penjual tiket kereta. Beli KRL ekonomi AC, bayar AC malah dikasih karcis ekonomi biasa. Duh, malunya di kereta...di denda segala. Bukan soal duitnya, tapi penjual karcis itu bikin malu mama. Besok biar di tegur kalo balik lagi ke RSCM.
Oh ya...mau ngucapin terima kasih buat temen2 mama yang udah men-support kakak dengan doa-doanya...juga buat temen2 mama and sodara2 yang udah mensupport secara materi. Thanks banget. Doain terus supaya kakak sembuh ya...Om, Tante....Semoga Allah SWT membalas segala kebaikan Om dan tante semua. Amin...
Jumat, 27 Februari 2009
Apakah GLAUKOMA itu?
Faktor Resiko GLAUKOMA
Glaukoma bisa menyerang siapa saja. Deteksi dan penanganan dini adalah jalan satu-satunya untuk menghindari kerusakan penglihatan serius akibat glaukoma. Bagi Anda yang beresiko tinggi disarankan untuk memeriksakan mata Anda secara teratur sejak usia 35 tahun.Faktor resiko:
1. Riwayat glaukoma di dalam keluarga.
2. Tekanan bola mata tinggi
3. Miopia (rabun jauh)
4. Diabetes (kencing manis)
5. Hipertensi (tekanan darah tinggi)
6. Migrain atau penyempitan pembuluh darah otak (sirkulasi buruk)
7. Kecelakaan/operasi pada mata sebelumnya
8. Menggunakan steroid (cortisone) dalam jangka waktu lama
9. Lebih dari 45 tahun
Jenis-jenis GLAUKOMA
Primary Open-Angle Glaucoma
GLAUKOMA Sudut-Terbuka
PrimerGlaukoma Sudut-Terbuka Primer adalah tipe yang yang paling umum dijumpai. Glaukoma jenis ini bersifat turunan, sehingga resiko tinggi bila ada riwayat dalam keluarga. Biasanya terjadi pada usia dewasa dan berkembang perlahan-lahan selama berbulan-bulan atau bertahun-tahun. Seringkali tidak ada gejala sampai terjadi kerusakan berat dari syaraf optik dan penglihatan terpengaruh secara permanen. Pemeriksaan mata teratur sangatlah penting untuk deteksi dan penanganan dini. Glaukoma Sudut-Terbuka Primer biasanya membutuhkan pengobatan seumur hidup untuk menurunkan tekanan dalam mata dan mencegah kerusakan lebih lanjut.
Acute Angle-Closure Glaucoma
GLAUKOMA Sudut-Tertutup Akut
Glaukoma Sudut-Tertutup Akut lebih sering ditemukan karena keluhannya yang mengganggu. Gejalanya adalah sakit mata hebat, pandangan kabur dan terlihat warna-warna di sekeliling cahaya. Beberapa pasien bahkan mual dan muntah-muntah. Glaukoma Sudut-Tertutup Akut termasuk yang sangat serius dan dapat mengakibatkan kebutaan dalam waktu yang singkat. Bila Anda merasakan gejala-gejala tersebut segera hubungi dokter spesialis mata Anda.
Secondary GLAUCOMA
GLAUKOMA SekunderGlaukoma Sekunder disebabkan oleh kondisi lain seperti katarak, diabetes, trauma, arthritis maupun operasi mata sebelumnya. Obat tetes mata atau tablet yang mengandung steroid juga dapat meningkatkan tekanan pada mata. Karena itu tekanan pada mata harus diukur teratur bila sedang menggunakan obat-obatan tersebut
Congenital GLAUCOMA
GLAUKOMA KongenitalGlaukoma Kongenital ditemukan pada saat kelahiran atau segera setelah kelahiran, biasanya disebabkan oleh sistem saluran pembuangan cairan di dalam mata tidak berfungsi dengan baik. Akibatnya tekanan bola mata meningkat terus dan menyebabkan pembesaran mata bayi, bagian depan mata berair dan berkabut dan peka terhadap cahaya. Deteksi & Diagnosa GLAUKOMAPemeriksaan mata secara teratur dan deteksi dini adalah cara terbaik untuk mencegah kerusakan penglihatan akibat glaukoma. Riwayat penyakit Anda akan diteliti dokter spesialis mata Anda untuk mencari faktor resiko glaukoma. Sebuah alat khusus yang disebut Tonometer digunakan untuk mengukur tekanan pada mata.Pemeriksaan LAPANG PANDANGPemeriksaan lapang penglihatan atau Perimetry bertujuan untuk melihat luasnya kerusakan syaraf mata. Selama pemeriksaan ini Anda akan diminta untuk melihat suatu titik di tengah layar dan menekan tombol ketika Anda melihat munculnya titik-titik cahaya di sekitar layar.
Penanganan GLAUKOMA
Meskipun belum ada cara untuk memperbaiki kerusakan penglihatan yang terjadi akibat glaukoma, pada kebanyakan kasus glaukoma dapat dikendalikan. Glaukoma dapat ditangani dengan obat tetes mata, tablet, tindakan laser atau operasi yang bertujuan untuk menurunkan/menstabilkan tekanan bola mata dan mencegah kerusakan penglihatan lebih lanjut. Semakin dini deteksi glaukoma maka akan semakin besar tingkat kesuksesan pencegahan kerusakan penglihatan.
Obat Tetes Mata
Obat tetes mata glaukoma adalah bentuk penanganan yang paling umum dan paling awal diberikan oleh dokter mata Anda. Obat tetes mata glaukoma harus digunakan sesuai dengan petunjuk dokter. Dokter mata Anda akan merekomendasikan obat tetes mata glaukoma yang paling sesuai untuk Anda dan memonitor kondisi mata Anda. Ada kalanya dokter mata Anda perlu mengganti jenis maupun dosis obat tetes glaukoma sesuai dengan perkembangan kondisi mata Anda.
Laser Trabeculoplasty (LTP)
Laser Trabeculoplasty (LTP) adalah prosedur laser yang biasanya digunakan untuk menangani glaukoma sudut-terbuka. Ada kalanya Anda tetap perlu melanjutkan penggunaan obat tetes mata glaukoma sesudah Laser Trabeculoplasty.Laser Trabeculoplasty dapat dilakukan di KLINIK MATA NUSANTARA tanpa perlu menginap di rumah sakit.
Operasi Filtrasi Mata (Trabeculectomy)Bila obat-obatan atau prosedur laser tidak dapat mengendalikan tekanan pada mata Anda, maka akan dilakukan tindakan operasi untuk membuat saluran baru yang akan memudahkan cairan mata keluar dari mata.
JANGAN PADAMKAN CAHAYA DI MATA BUAH HATIKU, YA ALLAH….
Namanya Zana Darryl Andara, lahir dari mama Estu Rani dan papa Sujianto, di Sukabumi, 14 November 1998, hampir 11 tahun yang lalu. Buah hatiku yang dilahirkan dengan penuh cinta, bayi kecil yang lucu dan menggemaskan. Detik-detik proses persalinan yang aku anggap sangat penuh kemudahan. Tanpa kesulitan, tanpa rasa sakit yang berkepanjangan. Semuanya lebih mudah dari yang kubayangkan. Ketika pertama kali tubuh mungil itu berada dipelukanku, semuanya terasa indah, sepasang matanya terpejam damai, seperti merasakan bahwa dia berada di dalam pelukan ibunya. Saat itu, tidak ada keanehan apapun yang terpancar di matanya. Dia sehat, cantik dan mengagumkan. Kesempurnaan bagiku menjadi seorang wanita adalah ketika aku melahirkannya.
Waktu berlalu…Darryl, begitu biasa aku memanggilnya, semakin besar…tumbuh wajar dan sehat, pintar, lucu, dan penuh kejutan. Di saat usianya masih 6 bulan, aku biasa mengajaknya jalan-jalan pagi atau sore. Sehabis mandi, biasa kudandani dengan secantik mungkin, dan aku biasa membawanya berkeliling dengan kereta dorongnya. Seolah aku pamer pada semua orang, bahwa inilah bayi tercantik di dunia.
Saat itulah, aku mulai mendengar protes beberapa tetangga : “anak tidur kok di bawa jalan-jalan..” begitu kata mereka, lantas aku melongok ke kursi kereta dimana kuletakkan Darryl. Bayi mungilku tersenyum, sama sekali tidak tertidur seperti kata tetanggaku. “Ga tidur, bu…lagi nikmatin jalan-jalan”
Sekali dua kali sering ku dengar hal-hal seperti itu, semakin besar, baru kuperhatikan keanehan pada diri Darryl. Dia senang sekali memicingkan matanya, terlebih kalau kami membawanya keluar rumah. Dia selalu memicingkan atau memejamkan matanya di bawah terik matahari atau cahaya. Saat itu, aku hanya mengira dia silau. Toh, aku juga akan melakukan hal yang sama jika terkena sinar matahari, begitu batinku.
Hari demi hari, Darryl semakin besar. Saat dia duduk di Taman Kanak-kanak, aku sering membawanya ke kantor, biasanya itu kulakukan kalau mama yang biasa mengasuhnya harus menginap di rumah kakakku. Aku ingat, waktu pertama kali mas Bram, salah satu teman kantorku melihat Darryl, dia juga punya komentar yang sama, tapi kali ini…dialah orang pertama yang membuatku sadar bahwa kebiasaan Darryl itu tidak boleh aku sepelekan.
“Periksain matanya ke dokter…” kurang lebih kalimat mas Bram menyuruhku untuk memeriksakan mata Darryl. Aku Cuma tersenyum “gak apa-apa, emang dia begitu…” aduh, kayaknya sepele banget jawabanku waktu itu. Tapi kemudian aku sadar…memang benar ada yang aneh.
Suatu hari, ketika mama berniat mengganti kacamatanya karena sudah kurang cocok, secara tidak sengaja, aku minta sama penjaga optiknya untuk memeriksakan mata Darryl. Sungguh, aku kaget…karena hasil yang di dapat dia punya silinder mata yang sangat tinggi, lebih dari 3. Aku langsung memeriksakan matanya ke dokter specialis mata. Lucunya, dokter itu malah agak sewot, katanya mata Darryl normal, tidak ada minus apalagi silinder. Kesannya aku ini ibu yang kepingin anaknya berkacamata. Amit-amit.
Masih dengan kebetulan pula, aku pergi ke Puskesmas Percontohan di daerah Pasar Minggu, di sana aku memeriksakan gigiku yang belakangan sering sakit. Sepupuku Yani kebetulan bekerja di situ sebagai asisten dr. Mata. Iseng-iseng, aku menyuruh Yani untuk memeriksakan mata Darryl, kebetulan pula hari itu ada specialis mata yang bertugas. Sungguh di luar dugaan, dr. mata yang bertugas hari itu terheran-heran ketika selesai memeriksakan mata Darryl. Katanya, Darryl tidak punya Iris. Aku bahkan ga ngerti dimana letak iris di dalam mata. Dokter itu menjelaskan dengan gambar, Iris itu alat yang berada di depan kornea mata kita, yang menjadi filter dari apa yang kita lihat, misalkan cahaya, sebelum cahaya masuk, di filter dulu oleh Iris, sementara Darryl sama sekali tidak memiliki iris di kedua matanya. Itu sebabnya, jika dia melihat cahaya atau matahari, dia akan memicingkan matanya nyaris seperti orang tidur. Dokter itu merujukku ke RSCM, untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Di RSCM lah aku kemudian mendapatkan informasi lebih jelas dan diagnosa yang sangat mengejutkan tentang mata Darryl. Anakku di diagnosa mengidap kelainan bawaan tanpa iris, Glaucoma ODS dan katarak. Dokter juga menjelaskan bahwa Darryl harus segera di operasi, jika tidak…syaraf-syaraf matanya akan rusak dan dia akan mengalami kebutaan tiba-tiba. Ya , Allah…bagai dilempar batu besar tepat di kepala…aku hanya bias ternganga. Bingung, takut, sedih dan bertanya-tanya…kenapa harus Darryl?
Kelainan iris yang diidap Darryl sangat langka, menurut dokter 1000 : 1, dokter saja sampai terheran-heran. Biasanya, anak yang lahir dengan cacat iris masih ada iris yang tersisa sedikit di matanya, tapi Darryl…nyaris bersih di kedua matanya. Dan solusinya, Darryl harus melakukan inplantasi iris, pembuatan saluran pembuangan cairan di matanya (glaucoma), dan operasi katarak. Coba bayangkan, gadis mungilku harus mengalami hal seperti ini. Membayangkan operasi di anggota tubuh lain saja aku sudah ngeri, apalagi operasi mata…benda kecil yang ada di wajah putriku harus di acak-acak sedemikian rupa??? Ya, Allah…begitu kuatkan Darryl di matamu sehingga Engkau memberikan cobaan yang sangat berat ini untuk anak sekecil dia?? Dokter menyarankan melakukan sekali operasi untuk 3 tindakan di atas, untuk setiap mata.
Apapun akan aku lakukan untuk Darryl. Dokter juga menyarankan aku memesan iris yang hanya bisa di beli di belanda, harganya 250 euro untuk setiap mata, jadi totalnya 500 euro. Euro??? Membayangkan rupiah saja sudah membuatku lemas, euro??? Mahal sekali…menurut dokter, karena usia Darryl yang masih kecil, maka iris yang akan di tanam harus yang bisa bertahan untuk jangka waktu yang sangat lama, sampai dia dewasa. Aku hanya bisa mengangguk, mengiyakan apa kata dokter…walaupun sungguh aku tidak tahu dari mana bisa mendapatkan usang sebanyak itu hanya untuk 1 kasus dari 3 yang di derita Darryl.
Sungguh…
Aku hanya menunggu keajaiban dan mukjizat dari Allah SWT. Apapun itu…aku hanya bisa berdoa dan berupaya semampuku agar Darryl bisa mendapatkan apa yang seharusnya dia dapatkan. JANGAN PADAMKAN CAHAYA DI MATA BUAH HATIKU, YA ALLAH….
Sungguh ga bisa aku bayangkan…putri kecilku, yang senang melenggak lenggok di depan cermin, yang hobby menirukan gaya Agnes Monica menari. Putri kecilku, yang cantik…haruskan dia kehilangan semua keceriaan itu??? Adilkah Tuhan padanya??? Haruskah aku bertanya ini??? Darryl pernah bertanya : “Kenapa sih harus kakak yang sakit kayak gini?” …aku Cuma bisa menjawab : “Karena Allah sayang sama kakak, Allah tahu kakak kuat…Allah gak akan memberikan ujian diluar kemampuan kita…kakak harus percaya sama Allah.”
Wahai pembaca…
Semua ini aku tulis demi memohon Doa dari semua orang yang mengenalku, mengenal Darryl atau bahkan orang-orang yang belum pernah mengenal kami. Doa adalah support yang paling besar yang sangat kami butuhkan sekarang. Semoga Doa kalian bisa menjadi mukjizat buat Darryl, buat kami semua. Semoga dengan doa kalian, semua ketakutan dan segala hal-hal buruk yang kami takutkan tidak akan pernah terjadi. Semoga Allah SWT membalas semua kebaikan kalian, Amin.
Kami juga memohon agar semua mendoakan agar operasi Darryl bisa segera terlaksana, agar segala persiapannya cepat selesai, agar Darryl bisa segera punya iris baru dan sembuh dari glaucoma dan kataraknya…walaupun kami belum tahu kapan itu semua terjadi….Mohon doanya….
(Depok, 27 February 2009)
Jumat, 20 Februari 2009
Jumat, 13 Februari 2009
Minggu yang melelahkan...
Tapi puas banget, karena minggu ini lumayan ga bengong.
Sayang belom bisa upload hasil kerja minggu ini. Mudah2an besok ya...
Selasa, 03 Februari 2009
Sibuk or sok Sibuk??
Setelah sementara di tutup dulu sejak agustus 2008 kemaren. Akhirnya roti unyil gw buka kembali. Kemaren sempet ga terima order karena ga nyanggupin, untuk sementara waktu kita cuma sanggup handle order lebaran and natal. Setelah semuanya kelaaarrrr....and permintaan sana-sini udah mulai banyak, akhirnya gw buka lagi...
Customer pertama yang join justru orang baru. Pak H. Jajang and Mbak Melly. Selamat ya...atas pembukaan counternya di Bekasi. Mudah2an lanjut and laris manis selalu.
Tapi...cuapeeekkk banget ya bikin roti :P Mesti nambah orang lagi, tapi belum ada yang cocok. I miss Mira, where are you??? Please, bantuin gw lagi....
Kamis, 22 Januari 2009
Anak-anak Mama yang rajin....
Jumat, 16 Januari 2009
Don't know what to do....
Inspiring...
Dreaming...
and someday...I'll find my way...the real happiness!